Weather (state,county)

Breaking News

Game Terbaru di bulan November 2018

1. The Quiet Man (1 November 2018)



Di bulan ini, Square Enix dan Human Head Studios akan merilis sebuah game action-adventureterbaru yang berjudul The Quiet Man. Game ini menawarkan pengalaman aksi sinematik yang dipadukan dengan live action, CG yang realistis, dan gameplay yang mendebarkan. Di game ini, lo berperan sebagai protagonis tuli bernama Dane.
The Quiet Man menceritakan usaha Dane untuk menemukan motif di balik penculikan seorang penyanyi. Penculikan tersebut dilakukan oleh seorang cowok yang menggunakan topeng misterius. Berhubung lo berperan sebagai karakter yang tuli, lo jangan kaget jika game ini menghadirkan suara yang sangat minim. Selain di PC, game ini juga akan dirilis untuk PS 4.
Prediksi Watch to Earn: Game ini punya konsep yang cukup unik dengan penggunaan efek suara yang sangat minim. Apalagi, game ini bisa lo selesaikan dengan cepat. Jadi, enggak ada salahnya buat dicoba.

2. Overkill’s The Walking Dead (6 November 2018)



Overkill’s The Walking Dead merupakan game FPS dengan penekanan pada gameplaykooperatif. Game ini menghadirkan empat karakter, yaitu Maya, Aiden, Grant, dan Heather. Tiap karakter memiliki skill dan ability yang berbeda-beda. Game ini mengambil latar tempat di Washington D. C. yang dipenuhi oleh zombie.
Prediksi Watch to Earn: Setelah lo dibuat mewek dengan The Walking Dead versi Telltale Games, kini enggak ada salahnya kalau lo dibuat deg-degan dengan versi Overkill Software.

3. Underworld Ascendant (15 November 2018)



Game action RPG yang dipadu dengan sudut pandang first-person ini dikembangkan oleh OtherSide Entertainment. Underworld Ascendant merupakan sekuelnya Ultima Underworld: The Stygian Abyss dan Ultima Underworld II: Labyrinth of Worlds. Di game ini, pemain berperan sebagai Avatar, seorang manusia yang secara ajaib dibawa ke Underworld.
Seperti game Underworld sebelumnya, pemain membuat karakter mereka sendiri dengan memilih berbagai skill. Karakter yang lo buat enggak terbatas pada kelas karakter yang telah ditentukan. The Stygian Abyss dihuni oleh tiga faksi yang berlomba-lomba untuk mengendalikannya, yaitu Dark Elf, Dwarves, dan Shamblers.
Prediksi Watch to Earn: Dua seri sebelumnya memang mendapatkan penilaian yang positif pada masanya. Namun, kesuksesan tersebut belum tentu bisa terulang di seri terbarunya.

4. Darksiders III (27 November 2018)



Game hack and slash action-adventure ini dikembangkan oleh Gunfire Games dan dipublikasikan oleh THQ Nordic. Darksiders III merupakan seri ketiga dari waralaba Darksiders. Game dengan sidut pandang third-person ini bercerita tentang Fury. Karakter ini diceritakan sebagai saudarinya War dan Death dari Horsemen of the Apocalypse dan merupakan Nephilim yang terakhir. Di game ini, Fury punya tugas untuk memburu dan menghancurkan Seven Deadly Sins atas perintahnya Charred Council.
Prediksi Watch to Earn: Kisah baru Darksiders dengan karakter di luar Horsemen of the Apocalypse? Sepertinya layak untuk dicoba.

5. Artifact (28 November 2018)



Siapa yang suka main Dota 2? Sebentar lagi, Valve akan menghadirkan game collectible cardterbaru yang diadaptasi dari dunia Dota 2 yang diberi judul Artifact. Game besutan Valve ini akan berfokus pada pertempuran PvP online yang melintasi tiga papan yang disebut lanes. Game ini memungkinkan pemain untuk melakukan pembelian, penjualan dan penukaran kartu di Steam Marketplace. Artifact ternyata dirancang oleh Richard Garfield, sosok yang menciptakan game card Magic: The Gathering yang dirilis pada 1993.

No comments